Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Manfaat Buah Pisang untuk Kecantikan Yang Perlu Anda Ketahui

10 Manfaat Buah Pisang untuk Kecantikan Yang Perlu Anda Ketahui – Buah cantik berwarna kuning ini selain enak untuk dikonsumsi juga berkhasiat untuk kesehatan tubuh.  Buah pisang dapat menjadi sumber energi karena mengandung vitamin dan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh. Pisang juga sudah dikenal sebagai buah yang mampu mengatasi berbagai penyakit.

Selain baik untuk kesehatan tubuh, buah pisang juga dapat digunakan untuk masker kecantikan wajah. Dengan menggunakan masker pisang secara teratur dapat membuat kulit Anda menjadi lebih sehat dan cantik. Berikut disajikan manfaat buah pisang untuk kecantikan yang perlu Anda ketahui.

Manfaat Buah Pisang Yang Bisa Anda Konsumsi Sehari-Hari


1# Menghilangkan Jerawat

Manfaat buah pisang untuk kecantikan yang pertama adalah untuk menghilangkann jerawat. Caranya mudah, hancurkan daging buah pisang yang telah matang secukupnya saja kemudian oleskan pisang yang sudah halus pada kulit wajah. Diamkan beberapa saat kemudian bersihkan. Untuk hasil yang maksimal, lakukan langkah ini minimal dua hari sekali atau beberapa hari hingga jerawat hilang.

2# Mengangkat Sel Kulit Mati

Kulit yang kotor dan kusam salah satunya disebabkan karena adanya sel kulit mati yang menumpuk pada wajah. Anda dapat menggunakan buah pisang untuk mengatasinya. Caranya ambil pisang kemudian hancurkan sampai halus lalu oleskan pada wajah. Setelah itu diamkan beberapa saat baru bilaslah dengan air bersih.

3# Menghaluskan Wajah

Jika kulit Anda terasa kering dan kasar, maka dapat menggunakan pisang untuk membuatnya lebih halus. Caranya hancurkan pisang sampai halus dan tambahkan satu sendok madu kemudian aduk rata. Setelah itu gunakan sebagai masker pada wajah. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal gunakan masker pisang ini secara rutin hingga kulit terasa halus dan lembut.

4# Melembabkan Kulit

Kandungan potasium dalam pisang dapat menghidrasi kulit dengan baik. Anda cukup menghancurkan setengah buah pisang dan menggunakannya sebagai masker pada wajah. Anda juga bisa menambahkan madu supaya lebih efektif. Gunakan masker pisang ini secara teratur supaya hasilnya juga maksimal.

5# Mengurangi Mata Panda

Jika Anda memiliki kantong mata yang besar, maka pisang dapat menjadi solusi ampuh untuk mengempeskannya. Caranya haluskan pisang dan gunakan sebagai masker pada area kantong mata. Diamkan selama 10-20 menit dan bilas dengan air dingin. Maka mata bengkak maupun mata panda pun akan hilang.

6# Mencerahkan Wajah

Manfaat buah pisang untuk kecantikan selanjutnya adalah untuk mencerahkan wajah. Bagi Anda yang menginginkan wajah cerah atau putih bisa mendapatkannya dengan menggunakan masker pisang. Gunakan masker pisang secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

7# Mencegah Kerontokan

Masker pisang tak hanya berkhasiat untuk kulit, tetapi juga untuk kesehatan rambut. Jika Anda mempunyai rambut rontok dapat menggunakan masker pisang yang dicampur dengan yoghurt. Caranya oleskan campuran tersebut secara merata pada kulit kepala dan rambut selama 15 menit. Kemudian bilas dengan air dingin.

8# Melembutkan Kaki

Masker pisang juga berguna untuk melembutkan kaki yang pecah-pecah dan kering. Langkahnya mudah, cukup hancurkan daging buah pisang kemudian oleskan pada area kaki dan diamkan selama 15 menit. Setelah itu bilaslah dengan air hangat. Dengan cara ini kaki yang lembut pun akan menjadi milik Anda.

9# Menghambat Kerutan Wajah

Tak hanya daging buah pisang saja yang bermanfaat, kulit pisang juga dapat digunakan untuk menghambat kerutan pada wajah. Caranya mudah, siapkan kulit pisang dan kerok bagian dalam kulit pisang tersebut dan tambahkan satu sendok teh madu murni. Setelah itu oleskan campuran tersebut pada area wajah yang mulai keriput dan diamkan selama 15 menit. Lalu bersihkan wajah dengan air bersih. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal Anda bisa menggunakan cara ini selama 3 kali seminggu.

10# Melembutkan Rambut

Untuk mendapatkan rambut yang lembut dengan menggunakan pisang, Anda dapat mencampurkan buah pisang dengan alpukat dan santan. Oleskan semua campuran tersebut pada rambut dan kulit kepala kemudian diamkan selama 15-20 menit. Dengan cara ini rambut yang lembut dan hitam akan menjadi milik Anda.

10 Manfaat Buah Pisang untuk Kecantikan Lainnya


10 Manfaat Buah Pisang untuk Kecantikan Yang Perlu Anda Ketahui


11. Mencerahkan Rambut
12. Mengatasi Rambut Kering
13. Memutihkan Gigi
14. Mengobati Luka
15. Mencegah Memar dan Iritasi pada Kulit
16. Melindungi Kulit dari Radikal Bebas
17. Mengobati Kutil
18. Mengatasi Kulit Gatal
19. Meremajakan Kulit
20. Membuat Kulit Awet Muda (anti aging)

Dengan mengetahui banyaknya manfaat buah pisang untuk kecantikan diharapkan Anda dapat mengambil manfaatnya dalam buah kaya vitamin dan nutrisi ini. Penggunaan pisang untuk keperluan kecantikan dapat menghemat uang Anda sehingga tidak perlu membeli kosmetik yang mungkin tidak baik untuk kesehatan.

Posting Komentar untuk "10 Manfaat Buah Pisang untuk Kecantikan Yang Perlu Anda Ketahui"